Monday, April 23, 2012
3 Bahasa Pemasaran Paling Populer
Yang pertama adalah Sex. Ini bahasa intuisi yang paling digemari praktisi pemasaran. Itu sebabnya, iklan dimanapun dipenuhi model-model cantik, tampan. Begitu pula pada dunia online, banyak sekali website yang menampilkan iklan yang diwarnai dengan hal-hal seperti ini, tak jarang pula yang diperindah dengan gambar-gambar vulgar yang, sedikit banyak, memberikan nilai tambah visualisasi yang memperbesar peluang iklan itu akan di-klik atau dilihat para peselancar internet. Tapi, sekali lagi, semuanya kembali kepada sisi nurani anda sebagai pemasar atau pengiklan, membuat iklan yang tidak semata-mata mengeksploitasi tubuh dan sex akan lebih manusiawi dan bermoral. Karena kita semua tahu, internet tidak hanya dikonsumsi kaum dewasa saja. Kini makin banyak anak-anak, bahkan mereka yang di bawah umur yang menjadikan internet sebagai salah satu konsumsi rutin hariannya.
Bahasa yang kedua adalah Humor. Hampir semua iklan TV dipenuhi pelawak. Orang nonton TV motivasinya memang cari hiburan. Hampir senada dengan yang bisa kita temui di dunia maya, banyak iklan yang menggunakan kata-kata atau gambar kocak, menggelikan, dan terkadang aneh, sehingga menimbulkan tanda tanya dan ketertarikan bagi orang yang melihatnya.
Bahasa universal yang ketiga adalah Deep Touch. Deep touch akan rasa takut bisa jadi motivasi dasar kenapa orang tertarik untuk membeli produk atau jasa yang kita jual. Konsumen punya kebutuhan tinggi terhadap rasa aman dan nyaman. Kalau anda telusuri, hampir semuanya produk punya akar ketakutan ini.
Atau karena ada seseorang yang dicintai, maka konsumen berbondong-bondongmembeli produk tersebut.
Deep Touch seringkali dilupakan pemasar karena merupakan bahasa universal yang paling tua dan paling sulit diolah menjadi pesan dibandingkan dengan humor dan sex. Namun, semua jadi mudah dan mungkin jika ada momen yang pas. Peluang besar datang di depan para pemasar.
Padahal, deep touch merupakan motivasi yang memiliki daya jual yang jauh lebih tinggi ketimbang humor dan sex.
Maka dari itu, temukan rasa deep touch itu, kemas dan jual dengan bagus, maka sukses terjamin ditangan Anda.
Labels:
Marketing
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment